by smancmbbs smancmbbs No Comments

SMAN CMBBS melaksanakan upacara pengibaran bendera Merah Putih sekaligus memperingati Hari Kartini pada hari Senin, 22 April 2024. Upacara diikuti oleh seluruh siswa, para guru, dan staf administrasi sekolah.

Bertindak sebagai pembina pada upacara kali ini ialah Kepala Sekolah Bapak Edi Supriyanto, S.Pd, M.Pd, dan petugas upacara ialah pengurus OSIS dan Paskibra Sekolah.

Pada saat amanat pembina, Kepala Sekolah menyampaikan agar para siswa putri dapat mengobarkan semangat yang dimiliki oleh Kartini. Tugas perempuan bukan hanya di 3 tempat yaitu Dapur, Sumur dan Kasur saja, melainkan juga memiliki peran yang lebih besar dari itu.

“Perempuan ialah madrasah pertama bagi anak-anaknya, sehingga kaum perempuan harus memiliki tingkat dan kualifikasi pendidikan yang sama baiknya dengan laki-laki.” ucap Kepala Sekolah. “Sedangkan bagi kaum laki-laki, maka harus memiliki motivasi untuk selalu menjadi lebih baik.” Ungkapnya.

Menurut pa Edi, panggilan beliau. Perempuan juga dapat menjadi pemimpin-pemimpin di wilayahnya. Diantaranya ialah menjadi Ketua OSIS, dan juga bisa menjadi kepala daerah.

Setelah upacara, dilakukan pemberian apresiasi bagi para delegasi OSN-K yang berhasil lolos ke OSN tingkat Provinsi Banten.

Selanjutnya, seluruh civitas akademika melaksanakan halal bihalal yaitu dengan bersalam-salaman setelah menikmati masa liburan lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah. ()

Leave a Reply